Alhamdulilah Sudah Sembuh
Beberapa hari ini aku tidak ketemu dengannya. Kakak yang baik yang telah banyak mengajari aku tentang kesusahanku.
Ku coba datangi rumahnya tapi hanya terlihat sepi seperti tak ada penghuninya.
"Assalammualaikum, Kak Mieny datang", hari pertama Aku mengunjungi rumahnya tapi tak ada jawaban dari pemiliknya.
Aku pun kembali pulang berharap besok bisa ketemu lagi.
Hari berikutnya aku kembali berkunjung ke rumahnya, "Mieny datang lagi kak".
Hem lama aku menunggu jawaban tapi tak ada sahutan. Nihil, sama seperti hari sebelumnya. Aku berfikir mungkin orangnya lagi banyak kerjaan jadi tidak di rumah, juga tak berkunjung ke rumahku.
"Apa dia sakit?", aku sempat berfikir demikian karena sebelumnya dia bilang padaku kalau dia sedang flu terasa berat.
Aku berdo'a semoga dia tak kenapa-kenapa. Memang aku belum lama kenal sama dia, tapi dia baik pada ku. Baiknya dia sama dengan sahabat-sahabat ku yang lain yang belum lama mungkin belum genap satu bulan aku kenal.
Meraka adalah kawan-kawan baru ku yang sudah ku anggap sebagai keluarga baruku. Untung aku mau memberanikan diri untuk mengenal dunia blog jadi aku bisa kenal dengan keluarga baru yang semuanya saling menyayangi dan mendukung.
Hari berganti dia tak juga menampakkan dirinya. Aku pun juga sudah tak mendatangi rumahnya.
Namun siang itu tiba-tiba ada yang menyapa ku di jendela ku.
"Adek", sapa sesosok laki-laki di jendelaku.
"Kakak", jawabku dengan sumringah.
Akhirnya dia, Kak Akoey aku biasa panggilnya muncul juga setelah hampir seminggu tak ada kabar. Satu yang membuatku khawatir takut kalau dia sakit.
"Ma'ap ya Dek, lama gak nyapa lama tak jumpa", lanjutnya.
"Wah gak apa-apa kok Kak. Emang Kakak kemana? Sibuk ya?", tanya ku karena memang aku pengen tahu yang telah terjadi.
"Kakak sakit dek, makannya lama tidak nongol".
"Lha kakak sakit apa? Katanya cuma flu biasa?", rasa khawatir muncul lagi.
"Pusing meriang flu berat".
Oh pantas mukanya terlihat kusut tak seperti biasanya.
"Adek apa kabar?"
"Alhamdulilah baik Kak, ya udah kalau Kakak sakit mending Kakak istirahat dulu, gimana puasa masih jalankan? Bolong berapa hari?" tanyaku sok akrab, emang dasarnya aku akrab.
"wah sudah bolong Dek, kemarin gara-gara sakit jadi gak puasa. Ini saja baru 95 % sembuhnya".
"Oo...ya moga lekas sembuh total jadi bisa puasa lagi".
"Iya makasih ya Dek".
Obrolan terus berlanjut. Siang itu terpaksa kami hanya ngobrol lewat jendela, karena aku baru banyak kerjaan jadi tidak bisa jalan-jalan ke rumah Kak Akoey. Tapi ternyata Kak Akoey sudah terlebih dahulu datang ke rumahku dan meninggalkan pesannya di tempat biasa kawan-kawan yang lain menitip pesannya.
Satu yang tak bisa ku lupa dari dia adalah saat aku minta di ajarin sama dia tentang aku yang tak bisa.
"Ya Pak guru ajarin Mieny yach?" pinta ku sambil senyum-senyum jelas banget maksa.
"Iyalah sini tak ajarin, ikuti intruksiku yach".
Dia pun dengan sabarnya mengajari aku, saat itu aku tanya tentang masukin link ke dalam postingan blog ku. Lama dia mengajari aku tapi aku belum bisa, karena aku memang belajar sambil kerja. Namun lama-lama pun aku sudah bisa dan berhasil mempraktekkannya.
"Terimakasih Pak Guru Dimas Seto Wardoyo", kata ku sambil senyum-senyum karena telah diajari.
Aku memanggilnya Dimas Seto Wardoyo karena mukanya hampir mirip-mirip artis Dimas Seto Wardoyo.
"Wah salah Dek, Dimas Seto Warungdoyong", ucapnya sambil ketawa.
Aku pun ikut-ikutan ketawa. Sejak saat itu aku mulai akrab dengan kawan satu ini. Aku memang mudah bergaul dengan siapa saja walau orang itu baru kenal sekalipun, asal aku menanamkan kebaikan makan insyaallah aku pun akan disambut dengan baik pula.
"Kak udah dulu ya, Adek mau nyelesaiin kerjaan. Kakak istirah dulu aja cepet sembuh ya Kak", ucap ku.
"Ya udah.Makasih ya Dek".
"Masama kak, Assalammualaikum", ku akhiri percakapan siang itu di jendela.
"Waalaikumsalam", balasnya.
Aku pun kembali dengan kerjaan ku yang menumpuk karena aku tinggalkan guna untuk menyapa saudara ku yang habis sakit. satu persatu kerjaan sudah beres.
Hari-hari kembali berjalan seperti biasa. Obrolan pun tetap berjalan walau hanya lewat jendela. Hingga semalam aku baca status Kak Akoey di facebook yang membuatku ketawa
"Dua, tiga ikan berenang, aduh kekenyangan, hoho..."
Aku sempat ketawa membaca status facebook yang demikian adanya. Yang tadinya sakit gak enak makan apa-apa sekarang sudah sehat sampai kekenyangan, haduh Kak Dimas Seto Warungdoyong ada-ada saja ulahnya sampai Adek ku mau berangkat ikutan ketawa membaca status itu.
Alhamdulilah bagi, aku masih diberi kesehatan semoga aku dapat menjalankan ibadah yang semestinya dilaksanakan. Lewat note kecil ini aku bersyukur atas sehat dan semua nikmat yang telah dianugrahkan pada ku. Semoga ini tetap selamanya, Amien Ya Rab.
Wonosari, Agust 30.2010 / 16.25
Buat Dimas Seto Warung Doyong, ma'ap pinjem nama ma kisahnya yach.
Syapa yang sakit mieny???? Alhamdulilah kalau uda sembuh....^_^
Pak Guru, kemarin yang sakit Pak Guru Akoey
Amien...
yah ada akoey dipost mieny, aduh jd tersunjang.. hehe..
btw thanks banget dah doain, muridku ini memang baik. hehe.. thanks deh happy blogging mieny..
Salam bloger,..
Sebelumnya Siti minta Maaf Atas ketidak nyamanan KK saat berkunjung dan mau berkomentar sulit untuk berkomentar Tpi sekarang Sudah bisa ko kk Berkomentar Tanpa Ada kode Dan Embel2 lainnya,..
heheheheee,..
Oy ka Sti bru Update Film Menculik miyabi ni Silahkan ka Download di link di bawah ini
http://www.davastie.co.cc/2010/07/menculik-miyabi.html
ajak juga y temen2 kk berkunjung ke blog nya siti,.
hehehe,...
sedikit Promosi..
makasih kk...